Monday, March 10, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Mall Season City Terbakar Diduga Akibat Korsleting Listrik

journalist-avatar-top
By
Senin, 10 Maret 2025 09.54
mall_season_city_terbakar_diduga_akibat_korsleting_listrik

Sejumlah petugas pemadam memadmkan api yang membakar bagian dalam Mall Season City di Jakarta. (f:net/mistar)

news_banner

Jakarta Barat, MISTAR.ID

Mall Season City di Jalan Prof Dr Latumeten Nomor 33, Jembatan Besi, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, yang terbakar bagian dalamnya pada Minggu (9/3/2025) malam diduga akibat arus pendek listrik (korsleting).

Pemadaman di lokasi pun dimulai sekitar pukul 21.55 WIB hingga pukul 22.02 WIB.

"Pemadaman sudah selesai tadi malam," kata Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin di Jakarta, Senin (10/3/2025).

Syarif menyebut tidak ada korban luka ataupun korban jiwa dalam kebakaran tersebut.

"Tidak ada korban (jiwa)," tuturnya.

Penyebab kebakaran tersebut bisa juga dipastikan dipicu adanya hubungan arus pendek listrik (korsleting).

"Penyebab kebakaran fenomena karena listrik," ucap Syarif. (republik/hm18)

RELATED ARTICLES