Tuesday, April 15, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Keerom Papua Diguncang Gempa

journalist-avatar-top
Selasa, 28 November 2023 08.36
keerom_papua_diguncang_gempa

keerom papua diguncang gempa

news_banner

Keerom, MISTAR.ID

Wilayah Kabupaten Keerom, Papua, diguncang gempa sebesar magnitudo (M) 6,9 pagi ini, Selasa (28/11/23) pukul 04.46 WIB. Dilansir dari media sosial Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi di 360 km tenggara Keerom.

“Kedalaman: 10 Km. Titik koordinat gempa berada di 3,39 Lintang Selatan, 144,01 Bujur Timur,” tulis BMKG di X @infoBMKG

Hingga saat ini, belum ada laporan apakah gempa merusak sejumlah bangunan atau apakah ada korban jiwa atau tidak. BMKG menjelaskan jika informasi awal gempa ini mengutamakan kecepatan.

Baca juga: Gempa 6,7 Magnitudo Guncang Filipina: 7 Tewas, 60 Rumah Rusak

“Hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah,” jelasnya.

Informasi tambahan dari Survei Geologi AS (USGS), menyebutkan bahwa gempa terjadi sekitar 20 kilometer dari lepas pantai. Atau tidak jauh dari Kota Wewak, ibu kota Provinsi Sepik Timur.

“Gempa tidak berpotensi tsunami,” jelas USGS di media sosialnya. (mtr/hm20)

REPORTER: