PBSI Sumut Sebut Kekuatan Bulutangkis Daerah Sudah Mulai Merata
pbsi sumut sebut kekuatan bulutangkis daerah sudah mulai merata
Medan, MISTAR.ID
Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) menyebut kekuatan perbulutangkisan di Kabupaten dan Kota sudah merata.
Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Umum Pengprov PBSI Sumut, Kusprianto melihat dari performa daerah-daerah di Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Sumut 2024.
“Terima kasih antusiasnya daripada pemain dari daerah-daerah. Ini sangat membanggakan dari yang selama ini memang ada peningkatan lah daripada yang kita lihat di sini,” ujarnya kepada mistar.id, Minggu (10/11/24) sore.
Baca juga : Dukungan Orang Tua jadi Kunci Sukses Finalis Kejurprov PBSI Sumut 2024
Kusprianto mencontohkan sejumlah daerah bisa berhasil mendapatkan medali di kejuaraan tingkat provinsi tersebut. Menurutnya, hal tersebut menunjukkan daerah sudah bisa menyeimbangi Kota Medan yang selama ini masih mendominasi.
“Sekarang sudah kabupaten yang lain dan kabupaten yang lain juga bisa juga mendapat medali seperti dari kota Gunungsitoli sudah dapat satu medali, sudah itu Kabupaten Labuhanbatu satu medali Kota Binjai dari satu medali,” ungkapnya.