23.1 C
New York
Friday, November 1, 2024

TKI Diisolasi Di Malaysia, KBRI Kuala Lumpur Bantu Ratusan Paket Sembako

Kuala Lumpur, MISTAR.ID

Kebijakan isolasi dan Perintah Kawalan Pergerakan (MCO)yang diberlakukan oleh Pemerintah Malaysia dalam rangka mencegah penularan Covid-19 mulai dari 18 Maret hingga 14 April 2020 mendatang, berimbas nasib tenaga kerja Indonesia (TKI) semakin tidak jelas.

Sebab, TKI yang berjumlah ribuan ada yang diisolasi dan menganggur di Malaysia serta ada yang pulang kekampung halamannya masing-masing.

Melihat hal tersebut, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur membagikan ratusan paket sembako kepada Warga Negara Indonesia (WNI) yang terkena dampak.

“Meski belum dapat menjangkau seluruh WNI, langkah ini setidaknya meringankan beban WNI, terutama mereka yang sudah tidak memiliki penghasilan akibat seluruh aktivitas harus dihentikan untuk menanggulangi meluasnya Covid-19 di Malaysia,” ujar Koordinator Fungsi Pensosbud KBRI Kuala Lumpur Agung Cahaya Sumirat di Kuala Lumpur, Sabtu (28/3/2020).

Kata Agung, kegiatan pembagian (distribusi) dimulai Kamis (26/3/2020), selanjutnya pada Jumat (27/3) petang KBRI Kuala Lumpur kembali melakukan kegiatan bakti sosial menyebar paket sembako untuk WNI yang terdampak isolasi di Malaysia.

Ratusan paket sembako ini akan dibagikan kepada WNI di kawasan Kuala Lumpur dan sekitarnya. Setiap paket berisi beras lima kilogram, dua pak mie instan dan dua makanan kaleng untuk lauk. Setiap paket dialokasikan untuk empat orang.

“Setiap hari akan diupayakan pengiriman sembako ke kantong-kantong WNI, Jika hari sebelumnya baru 60 paket sembako, kali ini ada 110 paket yang akan disebar di empat lokasi,” katanya.

KBRI menyadari bahwa bantuan sembako ini tidak akan mampu menjangkau seluruh WNI, karena keterbatasan mobilitas dalam pengiriman hingga sulitnya mengumpulkan logistik sembako.

Namun, ujar dia, setidaknya paket tersebut dapat sedikit meringankan beban para WNI yang tengah menghadapi kesulitan akibat isolasi.

Sumber:ant

Related Articles

Latest Articles