Wednesday, March 5, 2025
home_banner_first
NASIONAL

Presiden Prabowo Pantau Banjir Bekasi, BNPB Diminta Bergerak Cepat

journalist-avatar-top
By
Selasa, 4 Maret 2025 20.51
presiden_prabowo_pantau_banjir_bekasi_bnpb_diminta_bergerak_cepat

Foto udara banjir di Bekasi. (f:antara/mistar)

news_banner

Jakarta, MISTAR.ID

Presiden Prabowo Subianto memantau langsung situasi banjir yang melanda Bekasi dan beberapa daerah lain di Indonesia.

Hal ini dikatakan Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, di Istana Negara, Jakarta, Selasa (4/3/2025) malam.

''Presiden juga sudah berkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) agar banjir di semua daerah segera ditangani," ujarnya.

Hasan menyebut Prabowo secara khusus menyoroti banjir di Bekasi yang cukup parah. Namun, terkait kemungkinan pemberian bantuan sosial (bansos), Hasan belum bisa memastikan.

"Yang jelas, Presiden telah memberikan arahan agar para korban banjir ditanggulangi sebaik-baiknya," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, melaporkan bahwa hujan deras menyebabkan 155 rumah di Kota dan Kabupaten Bekasi terendam dengan ketinggian air mencapai 150-200 cm.

"Sebanyak 140 unit rumah di Kota Bekasi dan 15 unit rumah di Kabupaten Bekasi terendam banjir dengan tinggi muka air sekitar 150-200 sentimeter," kata Abdul.

BPBD setempat telah mengerahkan sejumlah perahu karet untuk mengevakuasi warga ke tempat aman. Tim penyelamat terus bekerja sepanjang hari guna memastikan keselamatan warga terdampak. (kcm/hm25)

RELATED ARTICLES