Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
NASIONAL

Kabar Duka, Tuan Guru Babussalam Tutup Usia

journalist-avatar-top
By
Saturday, November 16, 2019 17:19
10
kabar_duka_tuan_guru_babussalam_tutup_usia

kabar duka tuan guru babussalam tutup usia

Indocafe

Medan, MISTAR.ID – Kabar duka datang dari Sumatera Utara. Pimpinan Pondok Pesantren Tuan guru Babussalam, Syekh H Hasyim Al Syarwani tutup usia (82) di Medan, Sabtu (16/11/19) pukul 11.30 Wib.

Ulama Kharismatik ini menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Colombia setelah mendapatkan perawatan beberapa hari karena derita sakitnya.

Syekh Hasyim adalah pimpinan Pondok Pesantren Tuan Guru Babussalam, tarekat Naqsabandiyah terbesar di Asia Tenggara. Tarekat Naqsyabandiah berpusat di Besilam, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Kampung ini pertama sekali dibangun oleh Almarhum Tuan Guru Syekh Abdul Wahab Rokan atau yang lebih dikenal dengan sebutan Tuan Guru Babussalam. Ia adalah seorang Ulama dan pemimpin Tarekat Naqsabandiyah.

Di desa ini terdapat makam Syekh Abdul Wahab Rokan yang dikenal juga dengan Syekh Besilam yang merupakan murid dari Syekh Sulaiman Zuhdi di Jabal Qubais Mekkah.

Tampak sekilas, desa Besilam mirip dengan sebuah pesantren yang terpencil, teduh, asri dan damai. Terlihat ada Mesjid utama dan sebuah bangunan berkubah lengkung disebelah masjid, sebuah bangunan utama dari kayu hitam yang besar dengan gaya rumah panggung serta beberapa bangunan tambahan lainnya.

Wakil Gubernur Sumateta Utara, Musa Rajekshah turut menyampaikan bela sungkawanya. “Saya dan seluruh keluarga turut berduka cita atas berpulangnya ke Rahmatullah, ulama kita, orang tua kita dan guru kita Tuan Guru Babussalam Besilam Langkat pada siang hari ini,” kata Ijeck.

Dia mengajak semua warga Sumut mendoakan almarhum. “Semoga Allah mengampuni segala khilaf dan dosa almarhum serta mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya. Dan kepada keluarga Tuan Guru, semoga diberi kesabaran ketabahan hati,” pungkasnya.

Ijeck sendiri diketahui beberapa kali bertemu bahkan berkunjung ke tempat ulama itu. Terakhir, pada Maret lalu dia berkunjung Kampung Islam Besilam bersama ustaz kondang, Abdul Somad.

Penulis : Daniel
Editor : Mahadi

TAGS
journalist-avatar-bottomLuhut