17.9 C
New York
Sunday, June 16, 2024

HUT ke 78, Mengenang Peranan Sejumlah Jenderal dalam Pembentukan TNI

Jenderal TNI Anumerta Ahmad Yani merupakan Panglima Angkatan Darat ke 6 yang menjabat pada tahun 1962 dan diketahui salah satu pahlawan revolusi yang paling dihormati.

Lahir di Purworejo pada 19 Juni 1922, dia acap kali dipercayakan memimpin pasukan dalam berbagai kondisi. Dirangkum dari indonesiadefense.com, Ahmad Yani dijuluki ‘Juru Selamat Magelang’ karena sukses mempertahankan Magelang dari gempuran Belanda. Termasuk memimpin sebuah batalyon untuk menghadang pasukan Inggris di Magelang dan sukses mengalahkannya.

Tahun 1952, Ahmad Yani membuat satuan pasukan khusus bernama The Banteng Raiders untuk menghadapi Darul Islam yang berupaya membangun pemerintahan teokrasi di Indonesia. Pemimpin tangguh ini terus berjuang untuk mempertahankan kedaulatan tanah air.

Baca juga: Jalan Jenderal Abdul Haris Nasution Berlubang dan Berdebu, Ancam Keselamatan Warga

Jenderal Abdul Haris Nasution

Jenderal Abdul Haris Nasution atau yang sering disebut AH Nasution, adalah seorang Jenderal Besar seperti Jenderal Soedirman dan Soeharto. Memulai karir militernya kala mendaftar menjadi prajurit di sekolah perwira cadangan yang dibentuk Belanda pada tahun 1940.

Lalu ikut bertempur melawan Jepang di Surabaya pada tahun 1942, yang menjadi awal untuk para mantan tentara PETA, termasuk AH Nasution, mendirikan Badan Keamanan Rakyat (BKR), lalu sebagai cikal bakal TNI.

Baca juga: Marsekal Muda TNI Kusworo Jadi Kepala Basarnas

Karir militernya semakin melambung dan salah satu pencapaian pentingnya ketika ditunjuk menjadi Panglima Divisi III/Priangan. Kemudian diangkat Presiden Soekarno sebagai Panglima Divisi Siliwangi.

Kala kejadian pemberontakan PKI dipimpin Muso pecah di Madiun pada 1948, AH Nasution memandu pasukannya untuk menumpas pemberontakan tersebut.

AH Nasution juga dikenal menjadi pencetus taktik perang gerilya atau guerrilla warfare yang diartikan sebagai perang rakyat. (tempo/hm16)

 

Related Articles

Latest Articles