Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
NASIONAL

Badan Bank Tanah Targetkan Kuasai 175.000 Hektare Tanah pada 2025

journalist-avatar-top
By
Saturday, November 30, 2024 11:35
12
badan_bank_tanah_targetkan_kuasai_175000_hektare_tanah_pada_2025

badan bank tanah targetkan kuasai 175000 hektare tanah pada 2025

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID

Badan Bank Tanah (BBT) menargetkan penguasaan tanah mencapai 140.000 hektare sepanjang tahun 2025. Jika ditambahkan dengan tanah yang sudah dikuasai hingga saat ini, totalnya diproyeksikan mencapai 175.000 hektare pada tahun depan.

Kepala Badan Bank Tanah, Parman Nataatmadja, menjelaskan bahwa pihaknya telah menguasai sekitar 27.169 hektare tanah hingga saat ini. Ia menargetkan jumlah tersebut akan bertambah menjadi 35.000 hektare pada akhir 2024.

ā€œ(Target) 2025 (kuasai) 140 ribu hektare, kumulatif tambah ini 27 ribu ini (kumulatif tahun depan) sekitar 175 ribu hektare,ā€ ujar Parman dalam acara media gathering di Jakarta Pusat, Jumat (29/11/24).

Baca juga: Tantangan Ubah Sertifikat Tanah Jadi Elektronik

Tanah hasil penetapan pemerintah, yang meliputi:

  • Tanah bekas hak
  • Kawasan dan tanah terlantar
  • Tanah pelepasan kawasan hutan
  • Tanah timbul
  • Tanah hasil reklamasi
  • Tanah bekas tambang
  • Tanah pulau-pulau kecil
  • Tanah yang terkena kebijakan perubahan tata ruang
  • Tanah tanpa penguasaan di atasnya

Tanah dari pihak lain, yang berasal dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, BUMN, BUMD, badan usaha, badan hukum, dan masyarakat. Tanah ini diperoleh melalui pembelian, hibah, tukar-menukar, pelepasan hak, atau cara-cara sah lainnya.

Dilansir dari detik, dengan target penguasaan hingga 175.000 hektare tanah pada tahun depan, BBT diharapkan dapat mempercepat realisasi program pemerintah terkait pemanfaatan lahan secara optimal dan efisien. (detik/hm20)

journalist-avatar-bottomRedaktur Elfa Harahap

RELATED ARTICLES