26.7 C
New York
Friday, August 2, 2024

Tinggalkan Polda Sumut, Komjen Agung: Terima Kasih Masyarakat Sumatera Utara

Medan, MISTAR.ID

Komjen Agung Setya Imam Efendi resmi meninggalkan Markas Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Mapolda Sumut) usai melaksanakan kegiatan pisah sambut di Aula Tribrata Polda Sumut, Jumat (2/8/24) pagi.

Perwira tinggi Bareskrim Polri itu menyebut kini mandat jabatan dan tugas sebagai Kapala Kepolisian Daerah Sumatera Utara telah diserahkan ke Irjen Whisnu Hermawan Febrianto.

“Kami telah menyerahkan jabatan Kapolda Sumatera Utara kepada Irjen Pol Whisnu Hermawan, yang kemudian akan menjalankan tugas-tugasnya sebagai Kapolda Sumatera Utara,” ujar Agung kepada media.

Baca Juga : Kapolda Sumut Irjen Whisnu Tiba di Medan Hari Ini

Agung menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat Sumatera Utara yang selama ini telah mendukung dirinya sebagai Kapolda Sumut. “Yang saya rasakan itu semua membuat kita semua berubah, berubah kemudian untuk menciptakan rasa aman dan nyaman dalam kehidupan sehari-hari,” timpalnya.

Saat meninggalkan markas Polda Sumut, Komjen Agung bersama istrinya menaiki mobil klasik merek Volkswagen alias VW kodok. (matius/hm24)

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles