22.4 C
New York
Monday, July 22, 2024

Terkait Penonaktifan, Kadinkes Medan Diduga Korupsi PBJ, BOK Hingga Tak Jalankan LHP

“Saya tekankan kepada seluruh jajaran Pemko Medan agar tetap mengikuti kesepakatan yang telah kita lakukan bersama-sama,” pungkasnya.

Sementara itu, Inspektur Kota Medan, Sulaiman Harahap menjelaskan adapun temuan lainnya yakni soal program Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) di puskesmas-puskesmas di Kota Medan.

“Jadi soal BOK, Dinkes tidak bisa menyertakan bukti-bukti pendukung serta pertanggungjawaban sampai waktu yang ditentukan dan tidak ditindaklanjuti. Sehingga kita menilai perlu dilakukan evaluasi kinerja karena tidak sesuai sasaran. Begitu juga soal serapan dana dari APBN,” ucap Sulaiman.

Baca juga : Kadinkes Medan: Vaksin Kosong Viral Bukan Gawean Pemko

Selain itu, Sulaiman menyebut Dinkes juga tidak menjalankan rekomendasi dari Dirjen Kesehatan dan Pelayanan Publik.

“Ini pemeriksaan masih terus berlangsung dan kita targetkan bisa selesai secepatnya,” pungkasnya. (rahmad/hm18)

Related Articles

Latest Articles