9.6 C
New York
Sunday, May 5, 2024

Silaturahmi dengan Veteran, Gubernur Edy: Jangan Lupakan Sejarah

Medan, MISTAR.ID

Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Edy Rahmayadi mengajak masyarakat untuk tidak melupakan sejarah bangsa Indonesia.

Hal itu dikatakannya saat bersilaturahmi dengan para Veteran Sumut di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Jalan Jenderal Sudirman Medan, Jumat (11/8/2023).

“Pengalaman, pengetahuan dan idealisme perjuangan kemerdekaan itu banyak tersimpan pada veteran-veteran kita, sehingga masukan dari mereka perlu bagi kita saat ini yang bertugas mengisi kemerdekaan. Jadi jangan sekali-sekali kita lupakan sejarah kita,” kata Edy.

Baca juga : Lantik Kepsek, Gubernur Edy Tak Suka Siswa Dididik secara Kasar

Silaturahmi dengan pejuang-pejuang bangsa itu dalam rangka memperingati HUT ke-78 RI. Pengalaman dan pengetahuan para Veteran, sebutnya, sangat membantu dalam pembangunan di Sumut.

Mantan Pangkostrad itu juga mengatakan tantangan saat ini lebih sulit karena bukan hanya ancaman dari luar, tetapi juga dari dalam negeri sendiri.

Tantangan dari luar seperti gempuran budaya, politik, produk dan sebagainya. Sedangkan dari dalam seperti koruptor, provokator yang bertujuan memecah belah Indonesia.

Related Articles

Latest Articles