25.2 C
New York
Wednesday, July 17, 2024

Pelajar SMA Ricuh dengan Pekerja Proyek di Jalan Sisingamangaraja Medan

Medan, MISTAR.ID

Sejumlah pelajar SMA terlibat kericuhan dengan pekerja proyek bangunan di Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Teladan Barat, Kecamatan Medan Kota, Medan, persis di depan Yayasan Perguruan Eria, Rabu (17/7/24) sore.

Pantauan di lokasi, seorang pekerja proyek dengan rompi oranye berlari mengejar beberapa siswa SMA tersebut.

Siswa SMA itu sempat berlari masuk ke dalam lingkungan sekolah. Namun, saat pekerja proyek tersebut tiba di depan gerbang sekolah, keadaan semakin ramai dan ribut hingga terjadi dorong-dorongan.

Belum diketahui penyebab pasti keributan tersebut. Namun menurut N salah seorang siswa sekolah tersebut, sebelumnya sekelompok pelajar laki-laki dari sekolahnya sempat bentrok dengan murid sekolah lainnya.

Baca juga:Fakultas Pertanian dan Teknik Mesin Nommensen Bentrok, ini Penyebabnya

“Sempat lempar-lemparan batu juga. Jadi, mungkin orang itu (pekerja proyek) mau melerai atau gimana. Nah, murid-murid ini gak senanglah sepertinya. Jadinya malah berkelahi dengan orang pekerja proyek itu,” ujarnya.

Pedagang bakso tusuk yang ada di depan sekolah juga mengatakan kejadian itu awalnya perkelahian murid antar sekolah.

“Mungkin orang proyek itu merasa terganggu, tapi jadi mereka yang ribut sama anak-anak ini,” katanya.

Meski telah ditarik oleh rekan-rekannya agar kembali bekerja tak jauh dari sekolah itu, namun para pekerja proyek dengan helm kuning ini kembali lagi ke sekolah tersebut untuk bertemu dengan murid yang bertengkar dengannya tadi.

Baca juga: Dua Kelompok Mahasiswa PTS di Medan Bentrok di Jalan Pelita, 3 Motor Dibakar

“Jadi, kenapa kau lari waktu ku kejar tadi?” Tanyanya pekerja tersebut saat melihat murid laki-laki berbadan kurus itu.

“Gak ada. Bang, aku sopan ya. Biarpun badan ku kecil, nyali ku besar bang!” Balas murid SMA tersebut yang membuat suasana semakin memanas.

Beberapa guru, siswa bahkan warga pun turut melerai keduanya dan meminta agar pekerja proyek tersebut berhenti dan kembali ke tempat kerjanya. (susan/hm17)

Related Articles

Latest Articles