16 C
New York
Saturday, May 4, 2024

Menteri Airlangga dan Sri Mulyani Tinjau Vaksinasi di Sekolah Sutomo Medan

Medan, MISTAR.ID

Menteri Kordinator Perekonomian Airlangga Hartanto dan Menteri Keuangan Sri Mulyani meninjau pelaksanaan vaksinasi di Sekolah Swasta Sutomo, Kamis (9/9/21).

Airlangga mengaku senang melihat antusias murid-murid yang ikut mengantre divaksin.

“Dan semua anak-anak yang ada di sini, mereka semua antusias, karena mereka berharap bisa segera dibuka yang sekolah tatap muka,” ujarnya.

Baca juga: Vaksinasi Indonesia Bangkit di Kecamatan  Medan Selayang Digelar 5 Hari

Airlangga menjelaskan, sekolah tatap muka untuk yang level tiga saat ini sudah bisa dimulai dengan pengaturan SKP empat menteri, yang dari Mendikbud.

“Jadi tentu berharap bagi mereka yang bersekolah nanti sudah tervaksinasi semua, baik guru maupun murid-murid yang di atas 12 tahun,” katanya.

Airlangga menyebutkan, sebelumnya dia juga sudah menyampaikan di Kantor Gubernur bahwa target Sumatera Utara (Sumut) untuk nasional itu masih 32 persen.

“Dan ini membutuhkan usaha dan kerja keras kita bersama dengan seluruh stakeholder dan pemerintah, mengingat jumlah vaksin yang sudah datang di bulan Agustus mendekati 70 juta,” ungkapnya.

Baca juga: Aktivis 98 Ingatkan Mahasiswa Jangan Mengacaukan Program Vaksinasi

Airlangga mengatakan, langkah yang dilakukan pemerintah saat ini adalah pencegahan penularan dengan PPKM, sehingga mobilitas diturunkan dan langkah kedua dengan  vaksinasi.

“Yang divaksinasi Insya Allah, mengurangi resiko untuk penularan dan juga sangat mengurangi resiko terhadap kematian. Sehingga dengan demikian, ini adalah langkah yang kita upayakan bersama. Bapak Presiden minta kita untuk melihat di lapangan dan hari ini saya bersama Ibu Menkeu datang ke Medan,” pungkasnya. (ial/hm06)

Related Articles

Latest Articles