Medan, MISTAR.ID
Sebentar lagi umat Islam akan menyambut tahun baru pada 1 Muharram 1445 Hijriyah.
Tahun Baru Islam 2023 atau 1 Muharram 1445 Hijriyah jatuh pada Rabu 19 Juli 2023 sesuai SKB terbaru tiga menteri tentang perubahan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2023.
Sesuai dengan keputusan itu, pemerintah menetapkan Tahun Baru Islam 1445 Hijriyah sebagai hari libur nasional. Artinya, warga Indonesia bisa menikmati hari libur awal pekan ini.
Baca juga: Upacara Adat di Indonesia yang Terkenal
Kalender Hijriah memiliki empat bulan suci yaitu Dzulqaidah, Dzulhijah, Muharram dan Rajab. Disebut haram karena empat bulan sangat dihormati dan umat Islam tidak diperbolehkan berperang di dalamnya.
Di bulan Muharram, umat Islam pasti mengetahui tentang peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekkah ke Madinah.
Menurut Republika, di bulan Muharram juga ada anjuran Nabi untuk berpuasa pada hari kesembilan dan kesepuluh Muharram. Puasa di bulan Muharram bahkan dikatakan sebagai puasa yang paling utama.
Baca juga: Tahun Baru Islam, Puluhan Anak Ikut Sunatan Massal
Dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda,
أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ رَمَضَانَ شَهْرُ اللَّهِ الْمُحَرَّمُ وَأَفْضَلُ الصَّلاَةِ بَعْدَ الْفَرِيضَةِ صَلاَةُ اللَّيْلِ
Artinya: “Puasa yang paling utama setelah (puasa) Ramadhan adalah puasa pada bulan Allah – Muharram. Sementara shalat yang paling utama setelah shalat wajib adalah shalat malam.” (HR. Muslim).
Amal yang dianjurkan di bulan Muharram adalah puasa. Khususnya puasa Tasu’a tanggal 9 Muharram, puasa Asyura tanggal 10 Muharram dan 11 Muharram. (Mtr/hm21).