11.6 C
New York
Monday, May 6, 2024

Jumlah Kendaraan Arus Mudik Idulfitri 2023 Diprediksi Naik 15 Persen

Medan, MISTAR.ID

Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) melalui Dinas Perhubungan Sumut memperkiraakan akan ada kenaikan kendaraan arus mudik di Hari Raya Idulfitri 2023/ 1444 Hijriah bila di bandingkan pada Idulfitri 2022 lalu.

“Kami memprediksi akan terjadi kenaikan pemudik sekitar 5 hingga 15 persen. Untuk angkutan jalan sekitar 5-10 persen, kereta api m 15 persen sama seperti udara, yang cukup tinggi dan di laut sekitar 10 persen,” kata Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Sumut, Agustinus, Sabtu (25/3/23).

Memang menurutnya jumlah pemudik di Sumut pada Lebaran tahun ini, tidak terlalu jauh dari tahun sebelumnya.

Baca Juga: Pemerintah Rubah Cuti Bersama jadi 19-25 April 2023

“Kita masih kompilasi data, kalau hitung-hitungan kita tidak terlalu jauh, arus mudik Lebaran tahun lalu, sejenis,” ujarnya.

Agustinus mengungkapkan mobilitas tinggi pemudik Lebaran 2023 ini, sama seperti tahun sebelumnya, sangat longgar dan tidak ada pembatasan seperti Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), akibat pandemi Covid-19. “Yang penting vaksin syarat perjalanannya dan lebih longgar,” katanya.

Dari segi persiapan pengamanan arus mudik Lebaran 2023, Agustinus mengatakan terlalu dini hendak disampaikan.

“Karena, harus terlebih dahulu disusun skema pengamanan bersama TNI/Polri dan stakeholder terkait,” pungkasnya.(Anita/hm02)

 

Related Articles

Latest Articles