15.2 C
New York
Wednesday, May 15, 2024

Jaga Kondusifitas, Anggota Dewan ini Minta Setiap Kecamatan Rutin Patroli Asmara Subuh

Robi mengatakan patroli subuh memang harus rutin dilakukan karena kerap menimbulkan masalah di tengah-tengah masyarakat.

“Kalau sudah ngumpul anak-anak remaja itu, pasti ada saja yang terjadi. Minimal konvoi sambil ngegas-ngegas sepeda motornya ataupun tawuran. Ini kan jelas membuat masyarakat resah. Ada yang baru selesai ibadah dari masjid pun takut jadinya pulang. Nah ini yang harus diantisipasi,” ucapnya.

Baca juga : Sangat Membantu Masyarakat, DPRD Medan Dorong Disdukcapil Gencarkan Program Layanan Keliling

Robi pun berharap kegiatan patroli asmara subuh di setiap kecamatan itu dapat digelar secara rutin setiap harinya selama bulan suci ramadhan.

“Sekali lagi saya tekankan, kegiatan ini sangat penting, sebab kita semua harus menjaga kondusifitas selama bulan suci ramadhan agar saudara-saudara kita umat Islam dapat menjalankan ibadah dengan maksimal,” pungkasnya. (rahmad/hm18)

Related Articles

Latest Articles