2.8 C
New York
Saturday, January 11, 2025

Fokus Lensa : Manunggal TNI dengan Masyarakat di Lapangan Astaka

Deli Serdang, Mistar.id

Perayaan HUT TNI-78 tahun,  dihadiri oleh para Pimpinan Matra TNI yang berada di Medan seperti Pangdam I BB, Pangkosek I, dan Lantamal Belawan, Kapolda Sumut serta Pejabat Utama Jajaran Forkompinda Sumatera Utara. Mulia dari PJ Gubernur Sumatera, Mayjen (Purn) Hasannudin.

Perayaan HUT TNI kali ini berlangsung dengan sederhana dan khidmat.

Kegiatan ini digelar di Lapangan Astaka, Pancing, Medan, Kamis (5/10/23) pagi melibatkan berbagai elemen dan unsur masyarakat.

Berikut beberapa petikan foto dari Mistar.id saat perayaan berlangsung. (f: Bobby)

Berseragam TKR
Sekelompok masyarakat mengenakan seragam ala TKR (tentara awal kemerdekaan) tampak berkumpul di depan pasukan marinir dari TNI-AL usai upacara HUT TNI ke 78 di Lapangan Astaka (f: Bobby / Mistar.id)
Pramuka dan TNI-AD
Sekelompok siswa/i berseragam Pramuka tampak berfoto bersama dengan aparat dari TNI-AD usai upacara HUT TNI ke-78 (f: Bobby/Mistar.id)
Dengan Perwira TNI-AL
Seorang siswa tampak berfoto dengan dua orang perwira TNI-AL usai upacara HUT TNI (f: Bobby / Mistar.id)

Related Articles

Latest Articles