24.2 C
New York
Monday, July 15, 2024

Calon Kepling Diganti Mendadak, Emak-emak Geruduk Kantor Camat Medan Area

Medan, MISTAR.ID

Puluhan warga mayoritas emak-emak yang bertempat tinggal Jalan Amaliun, Gang Abadi, Lingkungan IV, Kelurahan Kotamatsum IV menggeruduk kantor Camat Medan Area, Senin (15/7/24).

Aksi tersebut dilakukan karena keberatan dengan calon Kepala Lingkungan (Kepling) yang dipilih 95 persen warga, yaitu Dedi Irawan, diduga tiba-tiba diganti dengan orang lain. Warga pun meminta keadilan di kantor camat.

“Yang menang jadinya ada orang sini juga. Padahal suara itu banyak untuk si Dedi, hampir 95 persen dukungan untuk dia. Bahkan Lurah juga sudah sempat bilang selamat, sudah salaman sama Dedi kalau dia terpilih jadi kepling kami, sekarang malah diganti nama yang lain,” kata warga Gang Abadi, Lingkungan IV, Eliana (61).

Baca juga: Harga Sayur Melambung, Emak-emak di Medan Malas Beli

“Mantan kepling di sini saja mengakui si Dedi yang menang sebenarnya, malah tiba-tiba namanya hilang dan terganti. Jadi tadi pas kami ke kantor camat, ada pegawai cewek yang keluar menemui kami, katanya tunggu kabar selanjutnya saja gimana kedepannya,” tambahnya.

Warga lainnya, Asnisam (72) juga mengaku terkejut ketika mengetahui nama calon kepling tiba-tiba diganti.

“Iya, Dedi ini kemarin banyak yang pilih, karena dari awal dia udah minta KTP dan dukunganlah jadi kepling disini, dan memang banyak yang dukung, jadi kaget juga kok tiba-tiba nama kepling kami di camat kok nama lain,” tuturnya.

Hasnah (64), warga setempat juga mengaku keberatan dengan penggantian ini, apalagi kepling yang diharapkan warga adalah sosok yang bermasyarakat.

Baca juga: Tiba di Bandara Kualanamu, Capres Anies Baswedan ‘Diserbu’ Emak-emak

“Kenapa kami pilih si Dedi ini, dia orangnya bermasyarakat dan aktif dalam lingkungan makanya kami pilih dia, kalau yang satu lagi ini jangankan aktif nampak pun jarang. Ya, kami kalau memang kedepan tetap si yang lagi itu yang terpilih, kami lebih baik tidak usah punya kepling. Bermasyarakat seperti biasa saja, kalau ada urusan langsung ke lurah, tidak usah ke kepling lagi,” ujarnya.

Mistar.id mencoba melakukan konfirmasi terkait hal ini ke Camat Medan Area, Sutan Fauzi Lubis melalui nomor WhatsAppnya di nomor 0813*588113*.

Sutan Fauzi mengatakan dirinya sudah memonitor aksi demo emak-emak tersebut, namun terkait hal tersebut dirinya akan melakukan pengecekan terlebih dahulu.

“Iya tahu saya tadi, tapi yang jelas pemilihan kepling itu sudah sesuai mekanisme. Kalau ada isu namanya terganti saya cek dulu nanti ya, saya juga belum ada ke kantor ini, masih ada giat di DPRD, saya coba cek dulu lah ya terkait ini,” ungkapnya ketika dikonfirmasi. (iqbal/hm17)

Related Articles

Latest Articles