23.4 C
New York
Monday, April 29, 2024

93.508 Nakes di Sumut Bakal Vaksin Booster Kedua

Medan, MISTAR.ID

Sebanyak 93.508 tenaga kesehatan (Nakes) di Provinsi Sumut akan menjalani vaksinasi keempat atau booster kedua Covid-19.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara dr Syarifah Zakia mengaku, rencananya Provinsi Sumut akan melaksanakan booster kedua, Selasa (2/8/2022).

“Rencananya besok atau Rabu (3/8/22), segera dimulai booster kedua,” ujar dia, Senin (1/8/22).

Vaksinasi Covid-19 dosis keempat ini akan diawali kepada tenaga kesehatan Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) H Adam Malik. “Kita fokuskan pada Nakes dulu yang pertama,” ujarnya.

Baca Juga:Vaksinasi di Simalungun Terus Berlanjut, Booster Sudah 22,45 Persen

Untuk jumlah Nakes yang akan mendapatkan vaksin booster keempat di Sumut, sambung dia, sebanyak 93.508 orang. “Jumlah Nakesnya 93.508 orang,” ucap dia.

Sedangkan untuk vaksin booster kedua sendiri, sebutnya, Provinsi Sumut sudah ada. “Kalau vaksin yang kita sudah ada, tinggal pelaksanaannya,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara drg Ismail Lubis mengatakan, untuk jenis vaksin, akan digunakan sesuai dengan stok vaksin yang tersedia, baik pfizer, moderna atau lainya.

Baca Juga:Wajib Booster Naik Kereta Api di Medan, Pelanggan Turun 35%

Untuk itu, dia berharap, booster kedua yang diberikan ini bisa menurunkan risiko (vatality) bagi Nakes apabila terpapar Covid-19.

“Kita berharap yang mendapatkan booster kedua ini, pertama adalah yant bekerja di rumah sakit, kedua vaksinator, ketiga petugas di puskesmas dan seterusnya,” pungkasnya.

Sub Koordinator Hukum, Organisasi dan Humas RSUP H Adam Malik Rosario Dorothy Simanjuntak menyebutkan, jadwal vaksinasi booster kedua masih bisa berubah karena mereka masih menunggu informasi lebih lanjut dari dinas kesehatan.

“Rencana sih besok, tapi blm ada kepastian dari dinas kesehatan. Kami lagi menunggu kabar dari mereka,” jelasnya.(saut/hm10)

Related Articles

Latest Articles