Wednesday, March 12, 2025
home_banner_first
KESEHATAN

RSJ Prof Ildrem Sediakan 100 Tempat Tidur untuk Rehabilitasi Narkoba

journalist-avatar-top
Rabu, 12 Maret 2025 17.05
rsj_prof_ildrem_sediakan_100_tempat_tidur_untuk_rehabilitasi_narkoba

RSJ Prof Ildrem. (f: berry/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof dr M Ildrem menyediakan rehabilitasi bagi korban Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif lainnya (Napza) dengan berbagai fasilitas yang dimilikinya.

Direktur RSJ Prof Ildrem, drg Ismail Lubis mengatakan terdapat fasilitas lengkap, mulai dari ketersediaan kamar hingga Sumber Daya Manusia (SDM) yang mumpuni.

"Kami memiliki 100 tempat tidur untuk rehabilitasi Napza dan akan memberikan pelayanan kesehatan yang baik dan lengkap," ujarnya melalui keterangan tertulis yang diterima mistar, Rabu (12/3/2025).

Ismail mengatakan, proses pemulihan turut melibatkan SDM profesional seperti psikolog, psikiater, dokter umum, konsultan gizi yang melayani para penyalahgunaan Napza, perawat spesialis kesehatan jiwa dan lainnya.

Ismail mengimbau agar korban penyalahgunaan Napza, tidak perlu takut menjalani rehabilitasi, RSJ Prof Ildrem akan memberikan kegiatan positif dan produktif bagi pasien.

"Tidak perlu malu menjalani program rehabilitasi Napza, kami memastikan pasien pulih sampai bebas dari narkoba ataupun penyalahgunaan Napza," katanya. (berry/hm24)

REPORTER: