17.2 C
New York
Tuesday, May 14, 2024

Topan Haikui Sapu Taiwan, 30 Ribu KK Terputus Pasokan Listrik

Sementara itu, Departemen Pemadam Kebakaran Taiwan melaporkan sebanyak lima orang cedera akibat badai ini, namun tidak ada korban jiwa.

Lebih dari 7.000 orang juga telah dievakuasi, terutama di bagian selatan dan timur.

Maskapai Taiwan membatalkan 189 penerbangan domestik pada hari Senin (4/9/23), demikian juga layanan feri ke pulau-pulau sekitarnya juga dihentikan.

Administrasi Penerbangan Sipil Taiwan mengungkapkan, gangguan pada penerbangan internasional lebih sedikit, dengan hanya 23 penerbangan dibatalkan.

Topan Haikui diketahui jauh lebih lemah dibanding Saola, yang melanda Hong Kong dan Provinsi Guangdong, China, Sabtu (1/9/23) kemarin.

Baca Juga: Florida Dihantam Badai Idalia dan Berpotensi Picu Gelombang Tinggi Mematikan

Hari Senin, Haikui mulai memasuki Selat Taiwan dan menuju ke arah China, seperti dilaporkan Biro Cuaca Pusat Taiwan. Badai ini akan terus membawa hujan lebat di seluruh Taiwan yang diprediksi hingga tengah pekan ini.

Sementara itu, Badan Klimatologi dan Oseanografi Nasional China telah mengeluarkan peringatan pada Senin akan kedatangan Haikui.

Angin kencang dan gelombang besar diperkirakan menyasar sekitar provinsi pesisir Fujian dan Guangdong. (Mtr/hm22)

Related Articles

Latest Articles