Tolak Gabung dengan AS, PM Greenland: Kami Tak Dijual


Perdana Menteri Greenland, Mute Egede. (f: ist/mistar)
Nuuk, MISTAR.ID
Perdana Menteri Greenland, Mute Egede dengan tegas menolak bergabung dengan Amerika Serikat, atau kembali di bawah kendali Denmark.
Egede menegaskan bahwa rakyat Greenland adalah warga negaranya sendiri, bukan bagian dari negara lain.
"Kami tak mau jadi orang Amerika atau Denmark. Kami adalah orang Greenland. Orang-orang Amerika beserta pemimpin mereka harus paham itu," ujar Egede, dikutip Reuters, Sabtu (8/3/2025).
Baca Juga: Mengapa Trump Ingin Kuasai Greenland?
"Kami tak dijual dan tak bisa diambil. Masa depan kami ditentukan oleh kami sendiri," tambahnya.
Pernyataan ini muncul setelah Presiden Amerika Serikat Donald Trump kembali menyatakan keinginannya untuk mengambil Greenland. Dalam pidatonya di hadapan Kongres AS pada Selasa (5/3/2025), Trump menegaskan ambisinya untuk menguasai wilayah tersebut.
"Kami akan menjaga kalian tetap aman, kami akan bikin kalian kaya," kata Trump. (reuters/hm20)
PREVIOUS ARTICLE
Menteri Keuangan Meksiko Mundur, Siapa Penggantinya?