Saturday, March 15, 2025
home_banner_first
INTERNATIONAL

Rusia Akan Uji Coba Pesawat Pengebom Strategis Tu-160M

journalist-avatar-top
Sabtu, 30 November 2019 08.40
rusia_akan_uji_coba_pesawat_pengebom_strategis_tu_160m

rusia akan uji coba pesawat pengebom strategis tu 160m

news_banner

Moskow | MISTAR.ID – Rusia telah menyelesaikan proses perakitan pesawat pengebom strategis Tu-160M versi modernisasi pertamanya dan akan segera melakukan uji coba, demikian dilaporkan media setempat pada Kamis (28/11/19).

Pesawat pengebom pembawa rudal strategis Tu-160M pertama hasil modernisasi besar-besaran itu dipindahkan dari bengkel produksi ke stasiun uji terbang milik Kazan Aviation Enterprise guna menjalani pengujian di darat dan terbang pada Kamis, demikian dilaporkan dua kantor berita Rusia, TASS dan RIA Novosti.

Pesawat Tu-160M yang telah dimodernisasi tersebut memiliki perlengkapan terbang dan navigasi baru, sistem komunikasi udara, sistem pengendalian otomatis, stasiun radar, serta sistem tempur elektronik.

Pada Senin (25/11) lalu, kantor berita Rusia Interfax melaporkan bahwa Tu-160M versi modernisasi pertama itu akan diserahkan kepada Kementerian Pertahanan Rusia pada akhir 2021.

Sumber: Xinhua/Antara
Editor: Luhut Simanjuntak

REPORTER:
TAGS