32.3 C
New York
Friday, June 21, 2024

Norwegia Jadi Negara Pertama yang Siap Tangkap Netanyahu

Oslo, MISTAR.ID

Norwegia menjadi negara Eropa pertama yang mengumumkan kesiapannya untuk menangkap Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu jika Pengadilan Pidana Internasional (ICC) telah mengeluarkan secara sah surat penangkapan keduanya. Hal ini dipastikan Menteri Luar Negeri Norwegia Espen Barth Eide, Rabu (22/5/24).

“Kami berharap semua negara penandatangan ICC akan melakukan hal yang sama,” ujar Barth Eidenya.

Jaksa Agung ICC Karim Khan telah mengumumkan akan mengajukan surat perintah penangkapan terhadap Netanyahu. Tidak hanya Netanyahu, surat penangkapan juga ditujukan untuk Menteri Pertahanan Yoav Gallant, serta tiga pemimpin Hamas, yaitu Kepala Politbiro Hamas Ismail Haniyeh, Pemimpin Hamas di Jalur Gaza Yahya Sinwar, dan kepala militer Hamas Mohammed Deif.

Baca juga: ICC Ajukan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu

“Menggunakan kelaparan sebagai metode perang adalah salah. Pemimpin Israel dan Hamas bertanggung jawab atas kejahatan perang yang telah terjadi sejak 7 Oktober 2023,” kata Karim Khan dalam sidang yang digelar di Den Haag, Senin (20/5/24) lalu.

Sementara itu, tiga pemimpin Hamas dituduh melakukan kejahatan perang atas pembunuhan warga sipil dalam serangan ke Israel selatan pada 7 Oktober 2023.

“Serangan memicu perang baru di Jalur Gaza,” tambahnya.

Keputusan mengenai surat perintah penangkapan masih akan dipelajari oleh tiga hakim ICC lainnya. Ketiganya akan menilai apakah bukti yang diajukan oleh Karim Khan valid. Menurut informasi, ketiga hakim membutuhkan waktu dua bulan untuk mengambil keputusan. (berbagai sumber/hm20)

Related Articles

Latest Articles