Google: Work From Home Sepanjang Sisa Tahun 2020


google work from home sepanjang sisa tahun 2020
New York, MISTAR.ID
Google telah memperpanjang kebijakan Work From Home (kerja-dari-rumah) untuk sepanjang sisa tahun 2020. Sebelumnya diberi tahu kepada karyawan bahwa mereka akan bekerja dari jarak jauh hingga 1 Juni, namun CEO Sundar Pichai telah memberi tahu karyawan bahwa mereka kemungkinan akan bekerja dari rumah hingga akhir tahun.
Menurut Pichai, karyawan yang pekerjaannya mengharuskan secara fisik berada di kantor akan diizinkan kembali pada bulan Juni atau Juli, tetapi dengan tindakan pencegahan keamanan yang ditingkatkan dan suasana kerja di kantor yang “berbeda”.
Sebagian besar staf Google akan tetap bekerja di rumah, yang kemungkinan akan terus menjadi perubahan baru untuk sisa tahun ini. Awal Maret 2020 , Google telah mulai menyarankan karyawannya untuk bekerja dari rumah karena pandemi COVID-19.
Google bukan satu-satunya perusahaan teknologi besar yang meminta karyawan untuk tinggal di rumah selama sisa tahun ini. Facebook juga membuat pengumuman serupa kemarin, mengutip informasi dari kelompok-kelompok seperti Centers for Disease Control dan Johns Hopkins, dalam menyelaraskan dengan himbauan pemerintah. Google dan Facebook kemungkinan tidak akan menjadi satu-satunya. “Dua perusahaan teknologi terbesar berencana untuk menutup pintu mereka untuk sisa tahun ini, kemungkinan besar kita akan mulai melihat perusahaan lain akan mengikuti.”
Sumber : The Verge
Pewarta : GH
Editor: Andy Hutagalung