Biksu Thailand Membuat Masker dari Plastik Daur Ulang
biksu thailand membuat masker dari plastik daur ulang
Bangkok, MISTAR ID
Seorang biksu Budha terlihat sedang menuliskan doa diatas masker oranye dengan tulisan “akhir penderitaan” – sebagai sentuhan akhir pada masker yang mereka buat dengan tenunan dari bahan plastik daur ulang di salah satu kuil Thailand.
Negara ini memiliki jumlah kasus yang dikonfirmasi tertinggi di Asia Tenggara. Pada akhir pekan, infeksi telah meningkat dua kali lipat menjadi 721 kasus.
Ketika perbatasan dan tempat publik ditutup, sekelompok biksu inovatif dekat Bangkok beralih untuk membantu mengatasi wabah ini.
Kuil Chak Daeng terkenal sebagai kuil yang mengkampanyekan tentang kesadaran lingkungan dimana mereka menghasilkan jubah dari 15 ton botol plastik yang diterima setiap bulannya.
Para biksu dan sukarelawan menenun serat sintetis-diektraksi dari plastik-dengan kapas ke tumpukan kain berwarna kunyit. Lapisan filter tambahan dijahit pada lapisan dalam guna melindungi pengguna dari setiap semburan partikel berbahaya.
Sebagai penambahan, untuk menenangkan pikiran, ahli penulis jimat kuil ini juga menuliskan doa di setiap masker tersebut dengan tulisan yang berarti “ mengetahui masalah adalah menemukan cara untuk mengakhiri penderitaan”.
Umat Budha percaya bahwa menemukan sumber masalah dapat menempatkan seseorang pada jalan menuju pencerahan, tapi tentu saja doa tidak akan selalu berhasil bagi semua orang.
“Bagi mereka yang tidak percaya pada hal semacam ini, tidak akan ada bedanya” .
Sumber : CAN News
Penerjemah : Julyana Ang
Editor : Edrin
PREVIOUS ARTICLE
Pemerintah Inggris Perintahkan Lockdown Tiga Minggu