90 Persen Pasien Covid-19 Isi Tempat Tidur Rumah Sakit Di Tokyo
90 persen pasien covid 19 isi tempat tidur rumah sakit di tokyo
Tokyo, MISTAR.ID
Kementerian Kesehatan Jepang, Senin (11/5/20) mengatakan, 1.832 pasien COVID-19 dirawat di rumah sakit di ibukota pada 28 April, atau 91,6 persen dari 2.000 tempat tidur tersedia untuk pasien tersebut.
Lebih dari 90 persen tempat tidur rumah sakit yang diamankan untuk pasien COVID-19 di Tokyo telah ditempati. Kementerian Kesehatan Jepang juga menggarisbawahi kebutuhan mendesak untuk mengekang penyebaran lebih lanjut dari virus corona baru.
Pemerintah Metropolitan Tokyo bertujuan untuk meningkatkan jumlah tempat tidur untuk pasien COVID-19 menjadi 4.000 nantinya. “Ada kemungkinan virus akan menyebar lebih jauh. Diperlukan untuk mendekatkan jumlah tempat tidur dari 2.000 ke target tersebut dengan cepat, “kata seorang pejabat Kementerian Kesehatan
Sumber: Detik
Editor: Andy Hutagalung
PREVIOUS ARTICLE
Vaksin Untuk Melawan Corona Belum Ditemukan