21 C
New York
Thursday, July 4, 2024

Adik Mantan Bupati Batubara Diisukan Bebas dari Kasus Dugaan Suap, Kejati Sumut Bilang Begini

Medan, MISTAR.ID

Faisal, adik kandung Bupati Batubara periode 2018-2023 diisukan bebas dari tahanan dalam kasus dugaan suap seleksi Penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Batubara tahun 2023.

Isu tersebut berhembus kencang tatkala Faisal diduga tampak berkeliaran di seputaran Kabupaten Batubara dalam beberapa waktu terakhir.

Menanggapi hal tersebut, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumatera Utara (Sumut) tidak memberikan penjelasan yang konkret terkait kebenaran isu tersebut.

Baca juga : Kisruh Kasus Dugaan Korupsi Seleksi PPPK Batubara, Mantan Bupati Batubara Diperiksa Polisi

Namun, Kejati Sumut menyebut saat ini kasus dugaan suap yang menyeret Faisal di bawah penanganan ke Polda Sumut.

Kejati Sumut pun menyebutkan berkas perkara dugaan suap itu sempat dilimpahkan ke Kejati Sumut. Akan tetapi belum lengkap, sehingga, disampaikan kepada penyidik untuk dilengkapi.

“Terinformasi terkait kasus tersebut berkasnya telah diteliti dan diberi petunjuk kepada penyidik (Polda Sumut) untuk dilengkapi formil dan materil,” kata Kepala Seksi (Kasi) Penerangan Hukum (Penkum), Yos A Tarigan saat dikonfirmasi Mistar, Jumat (17/5/24).

Baca juga : Adik Kandung Eks Bupati Batu Bara Ditahan Polisi

Hingga saat ini, kata Yos, pihaknya masih menunggu penyidik Polda Sumut untuk kembali melimpahkan berkas perkara tersebut berdasarkan petunjuk Kejati Sumut sebelumnya.

“Belum ada pelimpahan ke dalam tahap P-19. Mudah-mudahan secepatnya petunjuk Jaksa dilengkapi dan apabila ada perkembangan selanjutnya, nantinya akan disampaikan lebih lanjut,” tandas Yos. (deddy/hm18)

Related Articles

Latest Articles