15.7 C
New York
Saturday, May 4, 2024

Terlibat Keributan dengan Warga Seorang Remaja Diamankan

Medan, MISTAR.ID

Personel Polsek Medan Baru membubarkan kerumunan di Jalan Ayahanda simpang Jalan Gelas, Kelurahan Sei Putih Tengah Kecamatan Medan Petisah, Minggu (19/9/21) dini hari.

Kanit Reskrim Iptu Irwansyah Sitorus didampingi Padal Panit 2 Binmas Ipda Hanafiah mendatangi lokasi berawal dari adanya laporan masyarakat, bahwa ada tawuran remaja di Jalan Ayahanda simpang Jalan Gelas.

“Dari informasi didapat bahwa ada konvoi sepeda motor beriringan berkisar 50 unit melintasi di Jalan Ayahanda,” ujarnya, Senin (20/9/21).

Baca juga: Pelaku Penganiayaan Remaja 17 Tahun Ini Ternyata Sempat Melayat Korban ke Rumah Duka

Beberapa saat kemudian, kata Irwansyah, segerombolan pemuda yang melakukan konvoi tersebut menggeber-geber gas sehingga terjadi keributan dengan warga sekitar.

“Kemudian terjadi aksi saling lempar batu,” ungkapnya.

Tiba di lokasi, petugas melihat seorang remaja berinisial DS (15) warga Jalan Pelita 1 Medan, telah diamankan warga berikut sepedamotor Yamaha Mio soul hitam, BK 4130 HAI, yang ditinggal pemiliknya.

Baca juga: Remaja 14 Tahun Diperkosa Ramai-ramai di Belgia

Polisi kemudian mengamankan remaja tersebut berikut sepeda motor dimaksud. Selanjutnya, Irwansyah mengimbau kepada warga sekitar agar pulang ke rumah masing-masing dan tidak membuat kerumunan.

“Untuk 1 orang laki-laki beserta sepeda motor telah kita amankan ke kantor Polsek Medan Baru guna pemeriksaan lebih lanjut,” pungkasnya. (ial/hm06)

 

 

Related Articles

Latest Articles