19.3 C
New York
Saturday, June 15, 2024

Luka di Kepala, Korban Penembakan di Tiga Runggu Sedang Duduk Bersama Warga

Simalungun, MISTAR.ID

Salah seorang warga bernama Efendi Simarmata seketika saja menjadi korban penembakan saat tengah duduk-duduk di warung kopi (warkop) bersama teman-temannya di Kelurahan Tiga Runggu, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun.

Menurut informasi yang dihimpun, aksi penembakan itu terjadi, pada Senin (27/5/24) sekira pukul 11.00 WIB. Ada pun korban diketahui warga Kampung Baru, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun.

“Korban lagi duduk-duduk di warung sambil minum bersama warga lainnya,” ujar warga pada wartawan.

Baca juga:Beredar di Medsos, Warga Terkena Tembakan di Tiga Runggu

Adapun pelaku penembakan terhadap Efendi merupakan Orang Tidak Dikenal (OTK). Lanjut warga lagi, pelaku diketahui mengendarai sepeda motor kabur usai menembak dan mengenai korban.

Pasca penembakan itu, korban pun mengalami luka robek di bagian kepala dan dievakuasi warga ke Puskesmas Tiga Runggu guna penanganan medis.

Kepala Puskesmas (Kapus) Tiga Runggu, Yenni membenarkan adanya pasien mengalami luka tembak. “Kebetulan saya lagi di luar. Yang menangani dokter Iren,” jelasnya lagi kepada wartawan.

Baca juga:Viral, Polisi Dikejar Warga Setelah Lepas Tembakan di Liga Tarkam Aceh

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Simalungun, AKP Ghulam Yanuar Lutfi, menyampaikan, pihaknya telah mendatangi lokasi guna melakukan penyelidikan atas kasus penembakan tersebut.

“Anggota masih di lapangan untuk cek. Hasilnya kalau sudah ada nanti disampaikan melalui humas,” ujarnya singkat. (hamzah/hm16)

Related Articles

Latest Articles