KPPU Masih Kaji Dampak Danantara Terhadap Persaingan Usaha


Ketua KPPU Kanwil I, Ridho Pamungkas. (f: amita/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Ketua Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Kanwil I, Ridho Pamungkas, mengatakan masih melakukan pengkajian dampak Danantara terhadap persaingan usaha.
"Masih melakukan kajian, nanti pasti akan keluar rilis resmi dari KPPU pusat," katanya kepada Mistar melalui pesan teks, Kamis (6/3/2025).
Ridho mengatakan, potensi terjadi praktik monopoli, kartel, dan penyalahgunaan posisi dominan atau perjanjian tertutup, masih belum bisa dijelaskan.
"Kekhawatiran soal itu, belum bisa dijelaskan tanpa adanya indikasi atau laporan spesifik tentang kasus tersebut," ucapnya.
Kemudian, Ridho juga menyampaikan Danantara sebagai lembaga pengelola investasi strategis dan baru mulai bekerja.
"Artinya, dampak spesifik terhadap masyarakat, terutama dalam hal harga dan kualitas produk atau layanan belum bisa dievaluasi. Dampaknya baru bisa dievaluasi dan dianalisis lebih lanjut jika data empiris jelas," ujarnya. (amita/hm20)