Sunday, March 16, 2025
home_banner_first
EDUKASI

Respons Disdik Siantar soal Permintaan Wapres Gibran Hapus PPDB Jalur Zonasi

journalist-avatar-top
Senin, 25 November 2024 11.49
respons_disdik_siantar_soal_permintaan_wapres_gibran_hapus_ppdb_jalur_zonasi

respons disdik siantar soal permintaan wapres gibran hapus ppdb jalur zonasi

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pematangsiantar membeberkan tetap menunggu instruksi dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) perihal penghapusan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jalur zonasi.

“Bagaimana ke depannya Disdik Pematangsiantar masih menunggu perintah dari pimpinan,” sebut Kadisdik Hamdani Lubis usai menggelar Upacara Hari Guru Nasional (HGN) 2024 di Lapangan Adam Malik, Senin (25/11/24).

Eks Kabag Hukum Setdako, itu menyampaikan pihaknya senantiasa mendukung langkah kebijakan terkait PPDB sebelum ajaran baru dilaksanakan. “Kita lihat nanti surat edaran (SE) apakah tetap dilaksanakan atau dihapus,” pungkasnya.

Baca juga: Peringatan HGN 2024, Pj Gubsu Sambut Baik Wacana Guru Tidak Menjadi Terpidana

Di mana sebelumnya, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka meminta Mendikdasmen menghapus sistem zonasi dalam PPDB. Gibran sebut, ia telah memberikan arahan kepada para Kepala Dinas di seluruh Indonesia saat Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah yang diadakan di Jakarta Selatan, Senin (11/11/24).

Selain itu, Gibran meminta para Kepala Dinas Pendidikan untuk memprioritaskan pendidikan digital di Indonesia. Menurutnya, pendidikan berbasis digital adalah kunci dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.

Gibran juga menekankan pentingnya pengenalan coding atau pemrograman sebagai mata pelajaran sejak dini bagi peserta didik. (jonatan/hm25)

REPORTER:

RELATED ARTICLES