Tuesday, January 21, 2025
logo-mistar
Union
DELISERDANG-SERGAI

Tertimbun Longsor, Jalan Lintas Gunung Meriah Deli Serdang-Dolok Silau Simalungun Lumpuh

journalist-avatar-top
By
Tuesday, September 17, 2024 20:47
15
tertimbun_longsor_jalan_lintas_gunung_meriah_deli_serdang_dolok_silau_simalungun_lumpuh

tertimbun longsor jalan lintas gunung meriah deli serdang dolok silau simalungun lumpuh

Indocafe

Deli Serdang, MISTAR.ID

Hujan deras disertai angin puting beliung mengakibatkan jalan yang menghubungkan Kecamatan Gunung Meriah Kabupaten Deli Serdang dengan Nagori Saran Padang Kecamatan Dolok Silau Kabupaten Simalungun terputus akibat tertimbun tanah longsor di Dusun I Desa Kuta Bayu Kecamatan Gunung Meriah, Selasa (17/9/24).

Sehingga jalan antar kabupaten tersebut tidak bisa dilalui sama sekali karena tertutup material tanah dan pepohonan.

Menurut warga sekitar, sebelum longsor terjadi hujan deras disertai angin kencang puting beliung melanda daerah itu sejak pagi hingga menjelang siang.

Baca juga : Tanah Longsor karena Hujan, Jalan Menuju Objek Wisata di Samosir Tertutup

Meski tidak ada rumah warga yang terdampak, namun bukit di tepi jalan provinsi Desa Kuta Bayu itu longsor dan menutup akses jalan masyarakat.

Warga dibantu Babinsa Koramil Gunung Meriah jajaran Kodim 0204/Deli Serdang melakukan pembersihan timbunan longsor tersebut.

“Saat ini proses pembukaan jalan yang tertutup timbunan tanah longsor masih dilakukan bersama warga dan perangkat desa, agar dapat kembali dilalui masyarakat,” ujar Babinsa Koramil Gunung Meriah, Koptu HRH Manurung.

Baca juga : Longsor Timpa Rumah Warga di Taput Tewaskan 1 Orang

Sementara itu, Camat Gunung Meriah, Budiman Sembiring mengatakan badan jalan yang tertimbun longsor persis di dekat simpang Desa Kuta Bayu.

“Sudah bisa bisa dilalui kendaraan, berkat swadaya gotong-royong warga,” ujar mantan Camat STM Hulu itu. (sembiring/hm18)

journalist-avatar-bottomAndiyus