Forkopimda Sergai Perkuat Sinergi dan Kolaborasi Menuju Pilkada 2024
forkopimda sergai perkuat sinergi dan kolaborasi menuju pilkada 2024
Sergai, MISTAR.ID
Dalam upaya menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serdang Bedagai (Sergai) menggelar Rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Rabu (18/9/24) di Komplek Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah.
Bupati Sergai, Darma Wijaya menyampaikan pentingnya sinergitas seluruh elemen daerah dalam menghadapi pesta demokrasi terbesar tahun ini.
Bupati Darma Wijaya menggarisbawahi tantangan besar yang akan dihadapi pada Pilkada mendatang.
Baca juga : Dibuka Pj Gubsu, Kejurnas APRC Putaran Kedua Tahun 2024 Kembali Digelar di Sergai
“Tahun 2024 merupakan tahun politik yang sangat penting, mengingat kita menyelenggarakan pemilihan serentak mulai dari pemilihan legislatif dan Presiden yang lalu hingga Kepala Daerah pada November mendatang. Ini adalah pekerjaan besar yang akan sangat menentukan masa depan bangsa kita,” ujar Darma Wijaya.
Dengan wilayah Kabupaten Sergai yang luas dan kondisi masyarakat yang beragam, Bupati menilai pelaksanaan Pilkada yang sukses memerlukan kerja sama yang erat diantara seluruh pemangku kepentingan.
Ia juga mengajak Forkopimda untuk bersama-sama merapatkan barisan dan terus memperkuat kolaborasi demi kesuksesan pelaksanaan Pilkada di tahun 2024.
PREVIOUS ARTICLE
KPU Sumut Tetapkan DPT pada 23 September 2024