Dinkes Medan: Status Mantan Bupati Karo Konfirmasi Covid-19
dinkes medan status mantan bupati karo konfirmasi covid 19
Medan, MISTAR.ID
Kepala Dinas Kesehatan Kota Medan dr Edwin Effendi yang dikonfirmasi wartawan menyebutkan, almarhum yang juga kini sebagai kandidat calon Bupati Karo dalam Pilkada 2020 meninggal dalam status sebagai pasien Covid-19.
“Beliau meninggal dengan status konfirmasi Covid-19. Namun sesuai permintaan keluarga, jenazah ingin dimakamkan di Desa Ndokum Siroga Kec Simpang Empat, Kabupaten Karo,” ungkapnya, Minggu (6/9/20).
Edwin menjelaskan, usai meninggal, terhadap jenazah almarhum langsung dilakukan pemulasaran dan penguburan. Pemakaman tersebut sendiri, dilaksanakan pada pukul 07.44 WIB.
“Sebelumnya kita juga sudah menerima laporan dari pihak rumah sakit bahwa ada pasien meninggal dengan status konfirmasi Covid-19,” jelasnya.
Baca Juga : Mantan Bupati Karo, Kena Ukur Karo Jambi Surbakti Meninggal Dunia Sebelum Mendaftar ke KPUD
Sebelumnya, Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Provinsi Sumut dr Aris Yudhariansyah menyampaikan juga mengatakan kalau jenazah Kena Ukur Karo Jambi Surbakti dikuburkan sesuai protokol Covid-19.
“Beliau meninggal dunia setelah menjalani perawatan intensif di RS Columbia Asia Medan, Minggu (6/9/20) dini hari,” sebutnya.
Namun begitu Aris tidak menjelaskan secara detail apa diagnosa dari pasien ini, dan hanya mengatakan, kalau pemakaman sesuai protokol Covid-19, diagnosanya bisa saja termasuk kasus suspek, probable, atau konfirmasi positif Covid-19.
Baca Juga :Berkas Dinyatakan Lengkap, AMAN yakin Unggul di Pilkada Medan
“Kasus meninggal almarhum, juga bukan ditangani oleh GTPP Kabupaten Karo, melainkan Kota Medan. Sebab, almarhum tinggalnya di kawasan Padang Bulan,” pungkasnya. (anita/hm11)
PREVIOUS ARTICLE
Mekanik Tewas Tertimpa Truk, Mobil Pribadi Ikut Ringsek