23.4 C
New York
Monday, April 29, 2024

Pindang Daging Sapi Bumbu Iris

MISTAR.ID

Daging sapi atau tulang iga sapi bisa diolah jadi makanan lezat. Resep pindang tulang bumbu iris ini menggunakan satu kilogram tulang iga sapi. Gunakan daging sapi sebagai tambahannya agar lebih lezat. Bahan untuk membuat bumbu pindang tulang ini cukup sederhana, seperti bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, dan lengkuas yang diiris halus.

Bahan:

1 kg tulang iga sapi
8 buah bawang merah, iris halus
4 siung bawang putih, iris halus
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
3 cm kunyit, iris halus
3 cm jahe, iris halus
2 sdm air asam jawa dari tiga mata asam jawa
3 buah cabai merah, belah dua, buang bijinya
3 buah cabai hijau, belah dua, buang bijinya
1 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
Garam secukupnya
1 ikat daun kemangi, petik
1 batang daun bawang, potong-potong
1 buah tomat, potong-potong

Baca juga: Resep Iga Bakar Bumbu Kecap Sederhana

Cara membuat:

1. Rebus air hingga mendidih, masukkan tulang iga sapi, bawang merah, bawang putih, daun salam, serai, lengkuas, kunyit, dan jahe. Rebus iga hingga empuk.
2. Tuang air asam jawa, kecap manis, kecap asin, dan garam ke dalam rebusan iga. Baca juga: Resep Pindang Tulang Iga Sapi Palembang, Kuah Segar
3. Masukkan cabai hijau dan cabai merah. Rebus kembali. Masukkan potongan tomat, kemangi, dan daun bawang sesaat sebelum dihidangkan.
4. Matikan api kompor dan hidangkan selagi masih panas. (f:kompas/hm09)

Related Articles

Latest Articles