Indonesia Sabet 5 Juara di Lomba Robot Terbang SAFMC 2024 di Singapura
indonesia sabet 5 juara di lomba robot terbang safmc 2024 di singapura
Jakarta, MISTAR.ID
Mahasiswa Indonesia berhasil menyabet gelar lima juara dalam Lomba Robot Terbang Singapore Amazing Flying Machine Competition (SAFMC) di Singapura. Sejumlah mahasiswa dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dan Institut Teknologi Bandung (ITB) berhasil menaklukkan persaingan dengan ratusan tim dari Singapura dan Indonesia sendiri.
Keduanya mengikuti ajang lomba lomba robot terbang internasional, Singapore Amazing Flying Machine Competition (SAFMC) di Singapura. Rangkaian lomba SAFMC sendiri telah diadakan sejak 20 Maret 2024 dan berakhir pada 6 April 2024. Baik ITB maupun ITS, sama-sama mempersiapkan tim mereka dengan matang sejak beberapa bulan lalu.
Tim Aksantara ITB sukses merebut gelar International Champion untuk kategori D1 Man-Machine. Tim ITB menciptakan drone yang dikendalikan dengan sarung tangan.
ITS berhasil menyabet Juara 2 untuk kategori D2 Multi Machine dan Juara 4 untuk kategori D1. Dua tim dari Indonesia lainnya, Universitas Sebelas Maret (UNS) merebut juara 3 Kategori D2 Multi-Machine, dan Universitas Gadjah Mada merebut juara 3 kategori D1.
“Persiapan kami sangat matang untuk bisa berpartisipasi dengan baik di SAFMC kategori D1 dan D2 tahun ini,” ungkap Aldi, Dosen sekaligus Pendamping tim Bayucaraka saat ke Singapura dilansir, Senin (8/4/24).
Baca Juga : Mahasiswa Indonesia Juarai Kompetisi Pangan Global di AS
Selama persiapan, cukup banyak tantangan yang timnya hadapi. Setiap bagian tim mekanik, elektronik, dan program harus selalu siaga apabila menemukan kejanggalan pada robot terbang yang sedang diuji coba.
Beruntung dengan 8 anggota tim perwakilan yang berangkat ke Singapura berhasil merebut juara. “Dari lomba kemarin tetap ada beberapa hal yang jadi evaluasi tim. Harapannya semoga di tahun depan, Bayucaraka bisa lebih baik dan berhasil mengalahkan semua kompetitor kita. Tapi, yang pasti ITS bangga dengan prestasi mahasiswa-mahasiswa kami,” ujar Aldi.
SAFMC merupakan lomba robot terbang internasional yang terbuka untuk seluruh sekolah/universitas dan peserta yang ingin mengeksplor lebih dalam mengenai robot terbang. Lomba ini dilaksanakan oleh DSO National Libraries & Science Centre SIngapura dan didukung langsung oleh Kementerian Pertahanan Singapura (MINDEF). Tahun ini SAFMC mengadakan 5 kategori ajang lomba, yaitu kategori A, B, C, D, dan E dilaksanakan di kampus Singapore University Technology and Design. (mci/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
Ayu Ting Ting Menikah November 2024