19 C
New York
Saturday, September 28, 2024

5 Negara yang Banyak Penduduknya Tidak Menikah

3. Georgia
Georgia sebagai salah satu negara yang terletak di Asia bagian barat ternyata memiliki tingkat pernikahan yang rendah. Dilansirr dari Statista, tingkat pernikahan di Georgia mengalami penurunan drastis hingga mencapai 5,5 persen.

Angka pernikahan yang kian menurun jadi sorotan pemerintah Georgia untuk melakukan pembenahan guna menggenjot pertumbuhan penduduk.

4. Jepang
Sebagai salah satu pelopor negara maju di Asia, Jepang memiliki angka kelahiran rendah selama beberapa waktu terakhir.

Menurut sebuah survei lembaga statistik Jepang, warga Jepang yang memiliki rentang usia 25 hingga 34 tahun disebut ogah untuk menikah.

Ini kian menjadi kekhawatiran pemerintah Jepang usai terjadi kenaikan angka kematian mencapai 1.590.503.

Pemerintah Jepang lantas berupaya untuk mengatasi masalah tersebut. Mulai dengan menjanjikan bantuan finansial, kemudahan akses perawatan anak, hingga cuti orang tua.

Baca juga:Pesta Pernikahan di Siantar Batal Jadi Buah Bibir Warga

5. Qatar
Dilansir dari Doha News, Qatar mengalami penurunan angka pernikahan drastis sejak Februari 2023.

Data dari Otoritas Perencanaan dan Statistik Qatar, terdapat penurunan angka pernikahan sekitar 8,6 persen. Ini juga selaras dengan tingkat perceraian yang ikut menurun sekitar 17,2 persen.

Namun demikian, pemerintah Qatar tengah gencar melakukan tindakan pencegahan melalui seminar pelatihan. Pelatihan tersebut mencakup tentang proses penanganan konflik perkawinan hingga rencana hidup bagi pasangan muda. (mrt/hm06)

Related Articles

Latest Articles