15.8 C
New York
Tuesday, October 1, 2024

Putin Umumkan Maju Pilpres Rusia Tanpa Dukungan Parpol

Rusia, MISTAR.ID

Vladimir Putin mengumumkan dirinya akan kembali mencalonkan diri sebagai Presiden Rusia untuk massa jabatan enam tahun melalui jalur independen, tanpa dukungan partai politik (parpol) yang akan digelar pada Maret 2024 mendatang.

Pejabat senior Partai Rusia Bersatu (UR), Andrei Turchak mengatakan, Putin tidak akan mencalonkan diri sebagai kandidat presiden dari UR, meski mendapat dukungan penuh dari partai tersebut.

Politisi senior dari Partai Just Russia Sergei Mironov, juga menyebut Putin akan mencalonkan diri sebagai calon independen.

Baca Juga : Rusia Pastikan Pemilu Tetap Berlangsung 2024

Bagi presiden berusia 71 tahun itu, pemilu hanya lah sebuah formalitas. Dengan adanya dukungan negara, media pemerintah, dan hampir tidak adanya perbedaan pendapat masyarakat arus utama, Putin dipastikan kembali menang Pilpres Rusia.

Masyarakat Rusia disebut menilai Putin sukses memulihkan ketertiban, kebanggaan nasional dan sebagian pengaruh yang hilang dari Rusia, akibat runtuhnya Uni Soviet dan selama agresi di Ukraina. (mtr/hm24)

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles