23.1 C
New York
Saturday, August 10, 2024

Akui Bersalah Langgar UU AS, CZ Mundur Sebagai CEO Binance

London, MISTAR.ID

Chief Executive Officer (CEO) Binance, Changpeng Zhao mundur dari jabatannya, Selasa (21/11/23). Pria yang akrab disapa CZ juga mungkin terancam dibui akibat tuduhan yang dihadapinya.

CZ mengaku bersalah atas pelanggaran hukum anti-pencucian uang Amerika Serikat sebagai bagian dari dugaan penggelapan $4,3 miliar, menyusul penyelidikan bertahun-tahun terhadap bursa kripto terbesar di dunia itu.

Jaksa mengatakan, perjanjian dengan Departemen Kehakiman itu sebagai bagian dari penyelesaian besar antara Binance dan lembaga-lembaga AS lainnya.

Kesepakatan itu juga menyelesaikan tuduhan pidana atas menjalankan bisnis perantara uang yang tidak berlisensi, konspirasi dan pelanggaran peraturan sanksi.

Baca Juga: Israel dan Hamas Sepakati Pembebasan Tawanan Gaza Serta Gencatan Senjata

“Hari ini, saya mengundurkan diri sebagai CEO Binance. Mengakui, tidak mudah untuk melepaskan secara emosional. Tetapi saya tahu ini adalah hal yang benar untuk dilakukan. Saya membuat kesalahan dan saya harus bertanggung jawab,” kata CZ di akun media sosialnya.

Dengan kesepakatan itu CZ juga akan membayar US$50 juta secara pribadi dan dilarang terlibat dalam segala hal di Binance.

Undang-undang AS menyebutkan, Zhao bisa dihukum penjara 10 hingga 18 bulan untuk tuduhan yang dihadapinya.

Sementaqra itu, jaksa sedang mengupayakan pria kelahiran China itu dihukum penjara 18 bulan, seperti dikutip Reuters dari New York Times.

Ambisi Tinggi

Setelah meluncurkan Binance di Shanghai pada tahun 2017, Zhao melanjutkan mimpi besarnya.

Related Articles

Latest Articles