Deli Serdang, MISTAR.ID
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Lubuk Pakam menggelar jadwal belajar Deli Serdang Sekolah Bermutu (Desa Satu) dengan melaksanakan program Kejar Paket Belajar, Rabu (4/8/21).
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam, Hudi Ismono melalui Humasnya, RF Sianturi memaparkan bahwa program Kejar Paket Belajar yang dilaksanakan saat ini merupakan kepedulian Lapas Lubuk Pakam atas pendidikan bagi warga binaan. Hal itu dilakukan agar nantinya usai menjalani masa hukuman ataupun pembinaan di lapas, pendidikan yang diperoleh warga binaan bisa berguna pada diri sendiri dan masyarakat.
Dalam pelaksanaannya, para siswa Lapas Kelas II B Lubuk Pakam sangat antusias mendengarkan pembelajaran dari tutor atau pengajar yang dibawakan bunda Naziha, bunda Liza dan penanggung jawab kegiatan M Erik Santoso. Wajah-wajah para siswa program Kejar Paket Belajar juga tampak gembira karena mendapat pakaian seragam baru.
Baca juga:Â Lapas Klas IIA Pematangsiantar Gelar Giat Sosial
Kalapas Kelas IIB Lubuk Pakam, Hudi Ismono didampingi Kasi Binadik dan Giatja, Edward Pahala Situmorang dan Humas RF Sianturi menyampaikan agar para siswa program Kejar Paket Belajar ini tetap bersemangat hingga selesai.
“Tetap semangat dalam menjalani program ini sampai tuntas. Kiranya kelak berguna bagi masa depan kalian setelah bebas dari sini,”sebutnya. (sembiring/hm06)