15.7 C
New York
Tuesday, April 23, 2024

Kabag Log Polresta Deli Serdang Tampung Curhat Warga di Warung Buk Yuli

Deli Serdang, MISTAR. ID

Warung Yuli di Jalan Sunda II Dusun III Desa Bakaran Batu Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang setiap hari selalu didatangi warga di sana untuk sekedar minum kopi atau menyantap makanan ringan.

Namun suasana kali ini, tepatnya seusai Solat Jumat (27/1/2023) pengunjung warung bu Yuli tidak seperti biasanya. Warga terlihat lebih ramai dikunjungi tamu hanya untuk nongkrong sambil ngopi.

Usut-punya usut, ternyata penyebab ramainya warung disebabkan ada tamu tak terduga datang ke warung itu. Dia Kabag Log Polres Deli Serdang, Kompol Soedaryanto untuk melaksanakan Jumat Curhat duduk bersama warga sembari minum kopi.

Baca Juga: Sambut HPN 2023, Kapolresta dan Kejari Deli Serdang Ingin PWI Tingkatkan Komunikasi

Suasana warung berubah dari biasanya. Berbagai keluhan warga didengar oleh Kabag Log baik tentang situasi Kamtibmas serta kinerja Polresta Deli Serdang

Warga juga memberikan apresiasi atas kegiatan Jumat Curhat yang dilaksanakan Polresta Deli Serdang untuk mendengarkan keluhan masyarakatnya.

“Kami merasakan kegunaan kegiatan Jumat Curhat yang dilaksanakan Polresta Deli Serdang. Seban pihak Polresta mau mendengarkan keluhan masyarakat dan duduk bersama warga sehingga terjalinnya hubungan baik antara polisi dengan masyarakat,” ungkap salah seorang warga.

Baca Juga: Deli Serdang Launching Aplikasi Penerbitan Identitas Kependudukan 

Sementara Kompol Soedaryanto mengatakan kegiatan Jumat Curhat ini untuk mendengarkan Keluhan warga masyarakat, baik tentang situasi Kamtibmas, ataupun tentang kinerja Polresta Deli Serdang.

“Sehingga dapat kita jadikan sebagai analisa evaluasi untuk meningkatkan kinerja Polresta Deli Serdang agar semakin baik serta upaya meningkatkan menjaga stabilitas situasi Kamtibmas dengan bersinergi bersama TNI, pemerintahan setempat serta element msyarakat,” ujar mantan Kapolsek Gunung Meriah dan Bangun Purba tersebut. (sembiring/hm02)

 

Related Articles

Latest Articles