Tuesday, January 21, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Jelang Ramadhan, Dharma Wanita DPRD Langkat Santuni Anak Yatim  

journalist-avatar-top
By
Monday, April 12, 2021 21:01
13
jelang_ramadhan_dharma_wanita_dprd_langkat_santuni_anak_yatim

jelang ramadhan dharma wanita dprd langkat santuni anak yatim

Indocafe

Langkat, MISTAR.ID

Menyambut bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah, pengurus dan anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sekretariat DPRD Kabupaten Langkat santuni puluhan anak yatim.

Kegiatan mulia ini dilakukan kaum ibu itu dengan memberi santunan berupa uang dan bingkisan.

Santunan itu diserahkan Ketua DWP Sekretariat DPRD Langkat Ny Rosdanelly Basrah Pardomuan bertempat di kantor DPRD Langkat, Selasa (6/4/21) disaksikan pengurus dan para anggota Dharma Wanita.

Baca Juga: Pemkab Langkat Berkomitmen Aktif dalam Pemulihan Ekonomi Nasional

Anak yatim yang disantuni, adalah anak yatim yang berada di lingkungan tempat tinggal para ibu-ibu anggota DWP Sekretariat DPRD Langkat.

Rosdanelly mengatakan, kegiatan yang dilakukan adalah bagian dari arisan bulanan para pengurus dan anggota Dharma Wanita.

“Semoga dengan kegiatan berbagi ini kita semua mendapat keberkahan, terkhusus menjelang puasa di bulan suci Ramadhan,” ujarnya.

Baca Juga: Kapoldasu dan Tokoh Lintas Agama Jalin Silaturahmi Sambut Bulan Ramadhan

Ia juga berharap, semoga keberadaan organisasi DWP Sekretariat DPRD Langkat secara berkesinambungan dapat memberikan kontribusi yang positif kepada anggota DWP khususnya dan untuk masyarakat sekitar umumnya.

“Saya berupaya agar DWP Sekretariat DPRD Langkat akan terus mengadakan kegiatan yang bermanfaat dan bernilai efektif bagi anggota DWP,” harapnya.

Arisan bulanan katanya, diisi dengan mengundang ustadzah yang diharapkan dapat memberikan tausiah agama kepada kita semua.

Baca Juga: Menjelang Ramadhan, Bupati Langkat Terbitkan Surat Edaran Mencegah Klaster Covid-19  

“Saya berharap pencerahan agama yang diberikan ustadzah nantinya dapat menjadi bekal dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan. Kita berharap puasa tahun ini, dapat lebih baik dan meningkat kualitas puasanya dari tahun-tahun sebelumnya,” pungkasnya.

Ustadzah yang diundang pada arisan DWP itu adalah Hj Umi Supriatun, SPd.I dari Stabat. Dalam ceramahnya Umi Supriatun menceritakan tentang amal-amal kebaikan di bulan puasa.

Kesempatan itu, ustadzah juga memberikan pencerahan atas pertanyaan dari ibu-ibu Dharma Wanita yang berkaitan dengan ibadah sholat puasa dan persoalan lainnya.

“Di bulan Ramadhan ini mari kita tingkatkan amalan wajib dan memperbanyak amalan-amalan sunnah, serta mari sibukkan diri kita dalam kebaikan,” pesan ustadzah dalam tausiahnya.(sahrul/hm02)

 

 

 

journalist-avatar-bottomLuhut