16 C
New York
Friday, May 31, 2024

3 Tim Sepak Bola ASEAN Telan Kekalahan di Asian Games 2023

Hangzhou, MISTAR.ID

Tiga tim sepak bola ASEAN (Asia Tenggara) sama-sama menelan kekalahan dengan skor 0-4 pada pertandingan kedua Asian Games 2023.

Ketiga tim yang menelan pil pahit di lapangan hijau itu adalah Vietnam, Thailand dan Myanmar.

Vietnam dikalahkan Iran 0-4 pada pertandingan kedua grup B berlangsung di Stadion Linping Sports Centre, Hangzhou, Kamis (21/9/23).

Baca juga: Jika Lolos 16 Besar, Diprediksi Timnas Indonesia U-24 Bertemu Korsel atau Thailand

Ini menyebabkan Vietnam merosot ke peringkat ketiga klasemen dengan mengumpulkan 3 poin, karena sebelumnya berhasil menang 4-2 atas Mongolia di laga perdana.

Puncak klasemen ditempati Iran dan Arab Saudi yang sama-sama meraih 4 poin. Iran menduduki posisi puncak karena unggul jumlah gol dari Arab Saudi.

Kans Vietnam melenggang ke fase gugur terbilang berat, pasalnya masih harus menghadapi Arab Saudi di laga terakhir.

Baca juga: Asian Games 2022, Laga Perdana Timnas Indonesia U-24 Hadapi Kirgistan  

Thailand dipaksa harus mengakui keunggulan Korea Selatan (Korsel). Bermain di Stadion Jinhua, gawang Tim Gajah Perang dibobol 4 kali tanpa balas oleh Korsel.

Namun kekalahan ini tak lantas menyebabkan Thailand gagal lolos ke fase gugur. Mereka masih memiliki peluang lolos jika dapat meraih kemenangan atas Kuwait di partai terakhir.

Korsel menempati puncak klasemen grup E dengan mengoleksi 6 poin. Posisi kedua Bahrain yang mengumpulkan 2 poin. Sementara Thailand dan Kuwait sama-sama mengantongi 1 angka.

Baca juga: Indra Sjafri Boyong Pemain Muda Usai Timnas Indonesia Bekuk Kirgistan  

Kekalahan identik juga dialami Myanmar saat bertemu China dan harus menyerah 0-4.

Meskipun kalah, Myanmar masih memiliki kans lolos ke babak 16 besar. Myanmar saat ini berada di posisi kedua dengan 3 poin, sementara China di puncak klasemen dengan nilai 6 angka. (cnn/hm16)

Related Articles

Latest Articles