Monday, April 21, 2025
home_banner_first
SIMALUNGUN

Update Covid-19 Simalungun: Dua Kasus Meninggal Kembali Bertambah

journalist-avatar-top
Kamis, 17 Juni 2021 19.13
update_covid_19_simalungun_dua_kasus_meninggal_kembali_bertambah

update covid 19 simalungun dua kasus meninggal kembali bertambah

news_banner

Simalungun, MISTAR.ID

Pasien meninggal dunia akibat terpapar virus corona kembali bertambah di Kabupaten Simalungun. Hal tersebut diketahui melalui data update yang dibagikan Juru Bicara Covid-19 Simalungun Akmal Siregar.

Menurut data update kasus virus corona, Kamis (17/6/21), ada dua pasien yang meninggal dengan status positif terkonfirmasi.

“Hari ini kembali ada dua kasus meninggal dengan status positif Covid-19, Warga Kecamatan Tanah Jawa dan Warga Kecamatan Girsang Sipangan Bolon,” ucap Akmal Siregar kepada Mistar.

Baca Juga:Status Zona Merah Covid-19 di Simalungun Tinggal Kecamatan Tanah Jawa

Dengan meninggalnya dua pasien terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut, total kasus meninggal di Simalungun menjadi 105 kasus.

Untuk pasien meninggal dengan status positif Covid-19, Akmal mengatakan, jenazah dikebumikan dengan penerapan prokes yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah.

Kembali menurut data tersebut, pasien terkonfirmasi positif juga bertambah 5 orang, sehingga total pasien terkonfirmasi di Simalungun ada sebanyak 75 orang, dengan rincian 2 orang dirawat di RSUD Perdagangan, 8 orang di RSUD Parapat, 3 orang di RSUD Tuan Rondahaim, 49 orang di RS luar Simalungun, dan 20 orang isolasi mandiri.

Baca Juga:Update Covid-19 Simalungun: Dua Pasien Kembali Meninggal

Kemudian, untuk jumlah pasien yang sudah dinyatakan sembuh juga mengalami peningkatan, untuk hari ini (Kamis), pasien sembuh bertambah 2 orang, sehingga total pasien sembuh menjadi 1.237 pasien.

Untuk pasien sembuh sendiri, dikatakan Akmal, masih harus berkoordinasi dengan tim kesehatan, jika kembali mengalami gejala Covid-19.

Selaku juru bicara Covid-19 Simalungun, Akmal mengimbau masyarakat bisa semakin disiplin dalam menjalankan dan menerapkan protokol kesehatan, seperti penggunaan masker, jaga jarak, serta rajin cuci tangan.(roland/hm10)

REPORTER:

RELATED ARTICLES