23.4 C
New York
Wednesday, July 24, 2024

Krisis Harga Jagung, Distan Simalungun Segera Cek Lapangan

Sementara itu, Marudut Sinaga, petani lain dari Kecamatan Raya, menambahkan bahwa kondisi ini membuat para petani bingung tentang langkah selanjutnya. “Sudah banyak modal masuk ke jagung ini, tetapi sekarang tidak ada keuntungan. Semoga ada tindakan dari pemerintah untuk menghadapi situasi ini,” katanya.

Dengan turunnya harga jagung saat ini, banyak petani merasa terbebani dan berharap pemerintah dapat memberikan solusi yang konkret untuk mengatasi masalah ini.

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Simalungun sebelumnya telah mendesak Dinas Pertanian dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) untuk segera turun ke lapangan guna mengevaluasi dan mencari solusi atas masalah harga jagung yang terus merosot.

Baca juga: Tingkatkan Kualitas Pertanian, DPRD Simalungun Usul Tambah Penyuluh

“Kami meminta Dinas Pertanian dan Perindag untuk segera turun ke lapangan dan melakukan langkah-langkah konkret untuk menstabilkan harga jagung. Ini adalah krisis yang harus ditangani dengan cepat agar kesejahteraan petani tetap terjaga,” ujar Ketua Komisi II DPRD Simalungun, Binton Tindaon, saat ditemui Mistar.id, Jumat (19/7/24) setelah mengikuti rapat Badan Anggaran (Banggar).

Menurutnya, langkah yang bisa dilakukan antara lain adalah melakukan intervensi pasar, menyediakan bantuan teknis dan finansial kepada petani, serta menjalin kerja sama dengan pelaku industri untuk memastikan harga jagung tetap stabil. (indra/hm25)

Related Articles

Latest Articles