21.7 C
New York
Wednesday, June 19, 2024

Dispora Minta Pihak ke Tiga Pengerjaan Venue Renang Bebas di Danau Toba yang Sudah Ekspert

Simalungun, MISTAR.ID

Persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Sumatera Utara (Sumut) sudah mencapai 44%, baik fisik maupun non fisik. Keseluruhan persiapan tersebut, baik venue atau atlet paling lambat akan selesai di awal September 2024 termasuk stadion.

Dimana diketahui juga, pengerjaan untuk venue Cabang Olahraga (Cabor) Renang Bebas pada perhelatan event Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XXI Sumut – Aceh, di Danau Toba bakal dikerjakan pada bulan Juni 2024.

Kepada Bidang (Kabid) Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Robby Sinaga pun menyampaikan, bahwa proses untuk venue Cabang Olahraga (Cabor) Renang Bebas di
Wisma Bahari, Parapat pun kini tengah dalam proses.

Baca juga:Newsroom: PB PON Sumut Luncurkan Website Resmi

“Lagi ini bang, lagi sedang naik lah proses pengadaan (Venue). Itu kan model e katalog, jadi dilaksanakan secara E Purchasing,” ujar Robby Sinaga seraya katakan proses untuk venue Cabor Renang Bebas dalam tahap tender (pengadaan), Kamis (13/6/24).

Dikatakannya lagi, terkait venue renang bebas di kawasan pantai Wisma Bahari, Parapat pun bakal dikerjakan oleh pihak ke tiga. Dan hal ini pun nantinya dikerjakan oleh pihak Panitia Kelompok Kerja (Pokja) dari Jakarta, karena harus spesifikasi khusus untuk itu.

“Uda itu kan, ini kan spesifikasi khusus. Kebetulan kita minta (kontraktor) yang sudah ekspert di bidangnya dan sudah pernah mengerjakan (venue renang bebas),” ujar Robby lagi.

Hal tersebut pun pihaknya minta agar nantinya venue Cabor Renang Bebas memang betul-betul baik dan layak digunakan para atlet bertanding pada PON XXI yang akan datang.

Baca juga:Permudah Informasi, PB PON Sumut Luncurkan Website Resmi

Sementara itu, Panitia Besar (PB) Pekan Olahraga Nasional (PON) Sumatera Utara (Sumut), meluncurkan laman resmi www.pon2024.id untuk PON XXI 2024.

Peluncuran tersebut dilaksanakan dalam gelaran Road To PON XXI Aceh – Sumut 2024, di Pos Bloc, Kesawan, Kota Medan, Selasa (11/6/24).

Tim Redaksi Website PON 2024 Sumut, Harvina Zuhra mengatakan website ini sebagai sumber informasi utama PON XXI mendatang.

“Website ini tentu hadir sebagai, sumber informasi utama. Segala sesuatu informasi yang teraktual, terkini tentang PON 2024 ada di website ini untuk mempermudah semua elemen, baik masyarakat, atlet official dan pendatang dapat memperoleh informasi,” katanya.

Harvina menjelaskan website ini akan menjadi rumah sekaligus wadah interaksi masyarakat terkait PON XXI 2024. (hamzah/hm06)

Related Articles

Latest Articles