22.7 C
New York
Thursday, July 18, 2024

Pasar Dwikora Semakin Semrawut, Pedagang dan Pembeli Mengeluh

Situmorang khawatir dalam waktu dekat, masyarakat menjadi muak dengan kondisi itu dan memilih berbelanja ke swalayan. “Mendingan belanja di swalayan kan, walaupun lebih mahal tapi nyaman,” pungkasnya.

Kondisi Pasar Dwikora yang semrawut tidak terlepas dari lapak parkir ilegal. Oknum-oknum yang melihat ada sedikit lahan kosong langsung menyulap menjadi lahan parkir.

“Setiap pembeli turun dari sepeda motornya langsung di minta uang parkir. Makanya malas orang-orang datang ke sini,” sambungnya.

Baca juga: PDPHJ Akui Terkendala Bongkar Atap Pasar Ikan Dwikora

Ia pun meminta Pemko Pematangsiantar menata rapi kembali Pasar Dwikora. Sebab jika tidak ada tindakan dari pemerintah, kondisi seperti itu akan tetap berlangsung sampai kapan pun.

“Dinas Pasar gak pernah ngasih imbauan atau apapun bentuknya,” pungkasnya.

Dirut Perusahaan Daerah Pasar Horas Jaya (PD PHJ), Bolmen Silalahi belum berhasil dimintai tanggapannya terkait keluhan pedagang. (gideon/hm25)

Related Articles

Latest Articles