18.5 C
New York
Saturday, September 28, 2024

KPU Siantar Umumkan DCT, Keterwakilan Perempuan Sudah di Atas 30 Persen

Lalu nomor urut 5 ada Partai Nasdem, dengan total DCS mencapai 30 peserta Pemilu yang terdiri dari 20 lelaki dan 10 perempuan. Keterwakilan perempuan dari Partai Nasdem sendiri mencapai 33,33 persen.

Nomor urut 6 dari Partai Buruh, dengan total DCS ada 13 peserta Pemilu yang terdiri dari 8 lelaki dan 5 perempuan. Keterwakilan perempuan dari Partai Buruh sendiri mencapai 38,46 persen. Nomor urut 7 dari Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora Indonesia), dengan total DCS berjumlah 16 peserta Pemilu yang terdiri dari 10 lelaki dan 6 perempuan.

“Keterwakilan perempuan dari Partai Gelora Indonesia sendiri mencapai 37,5 persen,” tambahnya.

Nomor urut 8 dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dengan total DCS 25 peserta Pemilu yang terdiri dari 15 lelaki dan 10 perempuan (40 persen).

Baca juga: KPU Tetapkan DCT, 764 Orang Bersaing Rebut 50 Kursi Anggota DPRD Deli Serdang

Lalu, nomor urut 9 ada Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), dengan total DCS mencapai 4 peserta Pemilu yang terdiri dari 1 lelaki dan 3 perempuan (75 persen).

Kemudian nomor urut 10 partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), dengan total DCS 30 peserta Pemilu yang terdiri dari 20 lelaki dan 10 perempuan (33,33 persen).

Sedangkan nomor urut 11 partai Garda Republik Indonesia (Garuda), dengan total DCS 5 peserta Pemilu yang terdiri dari 3 lelaki dan 2 perempuan (40 persen).

Nomor urut 12 dari Partai Amanat Nasional (PAN), dengan total DCS 28 Peserta Pemilu yang terdiri dari 18 lelaki dan 10 perempuan (35,71 persen).

Baca juga: KPU Taput Tetapkan DCT 320 Orang

Nomor urut 13 dari Partai Bulan Bintang (PBB) dengan total DCS 10 peserta Pemilu yang terdiri dari 5 lelaki dan 5 perempuan (50 persen).

Nomor urut 14 dari Partai Demokrat dengan total DCS 30 peserta Pemilu yang terdiri dari 20 lelaki dan 10 perempuan (33,33 persen).

Selanjutnya nomor urut 15 dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dengan total DCS 21 peserta Pemilu yang terdiri dari 14 lelaki dan 7 perempuan (33,33 persen).

Related Articles

Latest Articles