18.6 C
New York
Sunday, September 29, 2024

Duguyur Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Siantar Terendam Banjir

Harapan Pak Ian dan para warga lainnya, Pemko Siantar melalui dinas terkait dapat memberi pelayanan terbaik kepada warga yang masih terus meradang saat hujan hingga menyebabkan banjir.

Saat hujan reda, air berangsur-angsur surut tetapi tetap menunggu beberap saat dan juga setelahnya warga membersihkan rumah-rumah mereka akibat dampak banjir, seperti kursi maupun barang lainnya yang basah harus dijemur.

Adapun lokasi atau rumah-rumah warga yang terendam banjir tadi pagi yakni, di Kecanatan Siantar Martoba, Siantar Utara dan juga Kecamatan Siantar Marihat. Namun saat ini air yang tergenang itupun sudah surut.

Baca Juga: Isu 3 Periode Jokowi Mencuat, Bahlil Lahadalia Pasang Badan

“Kalau musim hujan seperti sekarang dan selalu mendung tidak ada sinar matahari, kita harus sabar dan inilah yang selalu dihadapi warga Pondok Legok,” kata warga.

Sementara, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pematang Siantar Agustina Sihombing mengatakan, selain banjir, dampak hujan deras pada pagi hari ini juga mengakibatkan pohon tumbang.

“Coba pantau yang di Jalan Handayani dan pohon tumbang di Jalan manunggal. Sudah di sana anggota kita,” kata Agustina dikonfirmasi, Minggu (29/10/23).

Lanjut Agustina lagi, dari beberapa banjir yang terjadi dan meremdam rumah-rumah warga di Kota Pematang Siantar, pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR).

“Itukan terdampak kemungkinan sudah masalah drainasenya. Itupun kita survey dulu bersama Dinas PUTR,” pungkasnya. (Hamzah/hm22)

Related Articles

Latest Articles